PESTA RAKYAT & REUNI AKBAR WARGA RW 08 DOMAS-SOMOPURO

Untuk meningkatkan rasa nasionalisme dan mempererat kerukunan antarwarga, ratusan warga RW 08 Domas-Somopuro mengikuti gelaran pesta rakyat dan panggung gembira, Minggu (22/9/2019). Acara yang diawali dengan jalan sehat ini, juga sebagai bentuk syukur warga untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74. Acara yang dihadiri oleh Walikota Salatiga, Lurah Salatiga, Ketua RW se Kelurahan Salatiga dan segenap Warga Kelurahan Salatiga. Walikota Salatiga, Yuliyanto berkenan hadir secara pribadi di acara tersebut yang di gelar di depan SDN Salatiga 08, dalam sambutannya mengatakan bahwa beliau sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan ini karena baru kali ini ada reuni warga di wilayah Kota Salatiga serta berharap acara ini bisa berlangsung secara rutin di masa yang akan datang.

Ketua Panitia acara sekaligus Ketua RW 08 Saeful Fanani mengatakan bahwa gelaran acara ini di maksudkan sebagai wahana untuk silahturrahmi warga masyarakat RW 08 Domas-Somopuro baik yang masih berdomisili maupun yang berada di luar RW 08. “Selain jalan sehat, acara ini juga dimeriahkan dengan adanya pesta rakyat, bazaar dan cek kesehatan gratis. Tak hanya itu, warga yang berbakat juga disediakan panggung lengkap dengan hiburan musik sekalian sebagai wahana pengekspresian warga utk menampilkn bakat seninya” kata Saeful yang juga Ketua LPMK Kelurahan Salatiga. Antusiasme warga baik dari sekitar domas-somopuro maupun dari luar terlihat dari jumlah pengunjung yang membludak sehingga panitia kewalahan dalam menyediakan tempat parkir bagi para pengunjung.

Pada kesempatan kali ini juga diserahkan penghargaan buat atlit yang berasal dari RW 08 yaitu Tata Sasi Kirana (Lari 5 km), Elisa Fauzia (Lari 800-1500), Sarifa Dina K (Lari marathon), Marsya Hafila (Lari 500 M), Noi (Sprinter 60 m) dan M Bintang (Karate ,Wushu). Walikota Salatiga berharap para atlet ini untuk meningkatkan prestasinya dimasa yang akan datang. (asy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *